Sunday, January 20, 2008

Jogja, Sebelas Taman Bacaan Resmi Buka

Sebelas taman baca yang berlokasi di Kabupaten Bantul, Yogyakarta, dan Klaten, Jawa Tengah, diresmikan secara simbolik, dipusatkan di SD Negeri Karang Tengah Baru di Desa Karang Tengah, Imogiri, Bantul, Sabtu (19/1). Ke-11 taman baca tersebut dibangun dari dana bantuan Pemerintah Kerajaan Belanda bekerja sama dengan Departemen Luar Negeri serta Yayasan Taman Bacaan Indonesia.

Soehardjono Sastromihardjo, Direktur Informasi dan Media Departemen Luar Negeri, mengatakan, tahap awal ke-11 rumah baca itu masing-masing akan diberikan 1.500 judul buku. Setiap judul buku akan diberikan dua eksemplar sehingga total 3.000 buku.

Menurut Andri Hadi, Direktur Umum Informasi dan Diplomasi Publik Departemen Luar Negeri, jumlah buku sumbangan akan terus ditingkatkan. Budaya baca perlu ditingkatkan karena sudah mulai luntur. Anak sekarang lebih menyukai tayangan televisi.

"Buku adalah jendela dunia. Dengan membaca kita semua seperti menjelajah dunia tanpa perlu benar-benar berkeliling dunia. Selain itu, kita dapat juga mengenal berbagai cerita dan pengetahuan tentang berbagai negara yang letaknya ribuan kilometer dari Bantul," ungkapnya kepada siswa SDN Karang Tengah.

Rethy Alexandra Sukardi, Ketua Yayasan Taman Bacaan Indonesia, menambahkan, rendahnya minat baca anak-anak disebabkan tidak adanya sarana dan prasarana yang memadai. Dengan membangun rumah baca ini, diharapkan anak-anak bisa mengenal luasnya dunia. "Kalau tidak dikenalin dulu, bagaimana mereka bisa cinta membaca," ujarnya.

Buku-buku yang diberikan antara lain buku geografi, sejarah, bahasa, dan pengetahuan umum. Sebagian buku berbahasa Inggris, tetapi bahasa Inggris yang sederhana, dengan banyak gambar, mengingat pembaca buku itu adalah siswa tingkat sekolah dasar.

Ke-11 rumah baca itu dirupakan dalam bangunan di samping sekolah yang didirikan pascagempa Mei 2006, kecuali untuk SDN Karang Tengah Baru. "Karena terbatasnya lahan sekolah, taman baca SDN Karang Tengah Baru terpaksa dibangun di lokasi yang berjauhan dengan sekolah, berjarak sekitar 200 meter," ujar Erna, Kepala Sekolah SDN Karang Tengah.

* Digunting dari Harian Kompas Edisi Jogjakarta 21 Januari 2008

1 comment:

  1. assalammualaikum....saya mempunyai anak didik sekitar 25 anak ,usia 5-12 thn tiap minggu kami adakan pendidikan dari pkl 7.30-10.30 tanpa di pungut biaya (gratis)...kalau diperkenankan kami mhn bantuan buku paket pelajaran atau buku bacaan lainnya. nama saya Andik hermawan , tlp 085 292 851 178, email A_hermawan25@yahoo.com.alamat kerekan 02/10 candirejo borobudur magelang.wassalammualaikum

    ReplyDelete