Friday, May 30, 2008

Diluncurkan, Buku 'Puisi Kota Tanpa Bunga'

Buku kumpulan puisi Kota Tanpa Bunga karya Bambang Widiatmoko akan diluncurkan di Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah Provinsi Banten, Serang, Sabtu mendatang. Acara ini diadakan oleh Komunitas Sastra Indonesia (KSI) Banten bekerja sama dengan Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah Banten.

Buku puisi itu merangkum 115 karya puisi. Kesempatan itu diwarnai dengan diskusi dengan pembicara Sunu Wasono dari Universitas Indonesia dan Wan Anwar dari Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Serang. Acara itu disemarakkan dengan pembacaan puisi oleh Ibnu P.S. Megananda, Arundanu, Ade Husnul, Popon Parnuningsih, Rizka Amalia, dan Nazla Toyib Amir.

Menurut Gito Waluyo, Ketua KSI Banten, kegiatan ini digelar untuk lebih mengenalkan penyair dan karyanya, terutama di kalangan pelajar. "Kegiatan ini digelar, selain untuk mendekatkan sastra kepada masyarakat dan pelajar yang lebih luas, untuk terus menggairahkan sastra di Banten," tuturnya.

* Digunting dari Harian Koran Tempo edisi 26 Mei 2008

No comments:

Post a Comment